Strategi Bangun Bisnis

Prediksi Trend 2022: Kalangan Muda Berlomba Bangun Bisnis, ini 5 Strategi Bangun Bisnisnya!

Strategi Bangun Bisnis

Bisnis diprediksi akan menjadi salah satu trend 2022 yang makin digandrungi kalangan muda, yuk simak 5 strategi bangun bisnis ini supaya bisa cuan dan punya omzet besar!

Strategi bangun bisnis trend 2022

Tahun 2021 mulai menuju penghujung dan prediksi trend 2022 mulai dari fashion hingga ke bisnis mulai tak terbendung.

Banyak kalangan yang mengutarakan prediksi mereka, salah satunya adalah dunia bisnis yang akan makin digandrungi terutama kalangan muda.

Nah jika Anda juga punya keinginan untuk membangun bisnis di tahun 2022 nanti, Anda tentu harus tahu strategi yang efektif dan bisa beradaptasi dengan lingkungan.

Yuk simak 5 strategi bangun bisnis di tahun 2022 yang bisa Anda terapkan mengutip dari pelatih bisnis terkenal Coach Yohanes G. Pauly!

1. Strategi Leads Creation

Strategi bangun bisnis pertama adalah leads creation, yaitu strategi untuk mendatangkan calon customer ke bisnis tanpa harus perang harga dengan kompetitor.

Coach Yohanes G. Pauly sendiri membagi strategi leads creation berisi 6 komponen:

  • Specific WHO: target customer yang sangat spesifik sebagai sasaran untuk membeli di bisnis
  • Relevant WHERE: lokasi atau tempat dimana biasanya target spesifik customer (specific WHO) berkumpul
  • Beyond WHAT: menjual emotional benefit dibandingkan functional benefit
  • Different WHY: sesuatu yang berbeda diluar produk atau jasa yang ditawarkan.
  • Right WHEN: waktu paling tepat untuk melakukan marketing program
  • Practical HOW: menuangkan marketing strategy menjadi marketing plan, yang isinya adalah marketing program yang praktis

2. Strategi Leads Conversion

Jika leads creation berbicara mengenai mendatangkan calon customer ke bisnis, maka strategi leads conversion berbicara mengenai strategi untuk mengkonversi calon customer tersebut menjadi customer.

Coach Yohanes G. Pauly menjelaskan bahwa strategi leads conversion harus memiliki 7 Strategic Input:

  • Leads generation: strategi agar semakin banyak customer yang tahu, datang, dan antri di bisnis
  • Conversion rate: strategi agar calon customer dapat dikonversi sebanyak mungkin menjadi customer
  • Lost customer: strategi agar customer yang tidak lagi membeli bisa membeli kembali di bisnis
  • Revenue/transaction: strategi agar setiap kali customer membeli, ia membeli lebih banyak lagi di setiap transaksinya
  • Repeat/customer: strategi agar customer kembali lagi lebih sering ke bisnis untuk membeli produk atau jasa
  • Gross margin: strategi untuk meningkatkan laba kotor di bisnis (gross profit margin)
  • Operating expense: strategi untuk meminimalkan biaya operasional di bisnis

Baca juga:

3. Strategi Customers & Suppliers Fulfillment

Salah satu hal paling penting di bisnis adalah membangun sistem yang mengatur alur kerja bisnis secara keseluruhan.

Dengan adanya sistem di bisnis maka Anda tidak terikat di bisnis dan bisa meninggalkan bisnis hingga berbulan-bulan dan bisnis tetap jalan.

6 langkah dalam membangun sistem di bisnis:

  • Flowism: membuat business flow atau business flow yang jelas di bisnis
  • Organism: struktur bisnis yang sangat strategis dan mendasar agar sistem bisa berjalan baik dan lancar
  • Mechanism: mekanisme kerja antar divisi agar tidak terjadi miscommunication
  • Quantification: membuat standar yang bisa memonitor status berjalan atau tidaknya sistem di bisnis
  • Elimination: laporan periodik yang berisi status bisnis yang harus dipantau secara berkala
  • Automation: sistem yang membuat laporan-laporan indikator di bisnis bisa dibuat secara otomatis dan benar

4. Shareholder fulfillment

Selain mendatangkan customer, Anda juga harus membuat perencanaan keuangan di bisnis. Perencanaan keuangan tidaklah harus merekrutseorang advisor keuangan. Anda bisa belajar otodidak perihal keuangan agar bisa memonitoring bagaimana perencanaan keuangan yang baik dan benar.

5. Team Creation, Conversion & Fulfillment

Tugas utama pemilik bisnis adalah membangun SuperTEAM sebagai salah satu aset paling berharga di bisnis. Oleh karena itu menurut Coach Yohanes G. Pauly pemilik bisnis harus punya strategi tepat mulai dari rekrut karyawan hingga memotivasi karyawan agar kinerjanya maksimal.

Yuk mulai dari sekarang persiapkan 5 strategi bangun bisnis ini untuk jadi bekal bangun bisnis di 2022!

Mau baca ide dan peluang usaha lainnya dari Coach Yohanes G. Pauly? klik link ide dan peluang usaha

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *